Rabu, 01 April 2009

Strawberry Cheesecake




Pesanan super dadakan, dipesan 2 hari sebelum hari-H. Setelah sekian lama cuma ngintipin blog Reyfa, Linda, teman dari BNBP, akhirnya ingin memesan cake juga. Pilihannya jatuh pada cheesecake strawberry, tapi yang paling kecil aja, katanya. Cheesecakenya seperti biasa memakai japanese cheesecake yang dilapis selai strawberry dan bagian atasnya juga dilapis selai strawberry lalu dihias buah strawberry segar. Untung sekeliling cake, Linda minta dibuatkan pagar dari coklat putih. Trus ditambah tulisan Happy Birthday di atasnya. Ketika aku tanya, perlu ditulis nama yang ultah apa nggak, katanya nggak usah. Tapi sebelumnya dia sempat tercetus ingin cakenya bentuk hati. Hhhmmmm..... feelingku bilang ini kayaknya ultah her hubby deh. Ya udah, di tulisan happy birthdaynya aku tambahin gambar hati aja. Hahaha....

Jadinya seperti ini deh. Ngebawanya dari rumah hati-hatiiiii pisan, serasa bawa bom. Maklumlah, aku kan ke kantor naik busway, dan pagi-pagi itu kan penumpang busway suka rada-rada brutal ya. Tapi Alhamdulillah gak ada insiden sepanjang perjalanan, dan si cheesecake sampai di kantor dengan selamat, langsung berpindah tangan ke pemesan yang seneng banget liat cakenya. Lucu, katanya. Iya aku juga seneng liatnya. Strawberrynya meni seksi gitu euy, jadi bikin napsu. Hahaha....

1 komentar:

KreAsisa mengatakan...

Penampilannya cantik & mewah deh